Rudi Hartono
Siapa yang tidak kenal dengan Rudi Hartono? Ya, beliau adalah pemain bulu tangkis Indonesia yang lahir di Surabaya, 18 Agustus 1949. Ia memenangkan 8 kali kejuaraan All England yang belum pernah disamai oleh pemain bulutangkis Internasional manapun. Rekor tersebut juga masuk Guinnes Book of Record dan juga mendapat Tanda Kehormatan Republik Indonesia Bintang Jasa Utama. Beliau memenagkan All England pertama tahun 1968, setelah mengalahkan Tan Aik Huang asal Malaysia di partai final dengan skor 15-12 dan 15-9. Setelah itu, beliau terus memenangkan pertandingan sampai tahun 1976. Tetapi, pada tahun 1975 dan tahun 1978, ia dikalahkan oleh Svend Pri asal Denmark dan Liem Swie King asal Indonesia. Beliau juga menjadi salah satu pemain ganda Indonesia bersama Indra Gunawan yang juga pernah menjadi runner-up di final All England tahun 1971, setelah dikalahkan oleh Ng Boon Bee - Datuk Punch Gunalan asal Malaysia.
Rudi Hartono vs Datuk Punch Gunalan. All England 1974
ConversionConversion EmoticonEmoticon